Halaman

Kamis, Januari 31, 2013

Dear My Family – Old and New

Pada tahun 2012 kemarin, selain sibuk menyelenggarakan konser SMTown Live World Tour III yang salah satunya digelar di Indonesia, SM Entertainment merilis film dokumenter yang berjudul “I AM”. Film tersebut mengisahkan perjuangan artis-artis SM mulai dari audisi, masa training, latihan, hingga menjadi superstar seperti sekarang, serta kebersamaan, hubungan persahabatan dan kekeluargaan yang terbina di antara mereka. “I AM” juga menampilkan behind the scene dari SMTown Live World Tour in Madison Square Garden, New York pada 23 Oktober 2011, dari gimana ribetnya persiapan konser hingga kegugupan mereka menjelang perform. Bisa menyelenggarakan konser di sana merupakan suatu kebanggaan besar bagi artis dari Asia, karena superstar seperti Michael Jackson pernah menyelenggarakan konser di tempat itu..:) Maka dari itu mereka berjuang supaya bisa menampilkan performance sebaik mungkin. Film ini dirilis di Indonesia pada tanggal 18-20 Mei 2012 di Blitz Megaplex Jakarta, lebih cepat dari perilisan di Korea Selatan sendiri yang semula direncanakan tanggal 10 Mei 2012, tapi diundur hingga 21 Juni 2012.

Lagu yang dipilih menjadi Original Soundtrack film “I AM” adalah “Dear My Family”, yang MV-nya dirilis pada tanggal 24 April 2012. Selain Kangta, BoA, Changmin dan Yunho TVXQ, Yesung Super Junior, Taeyeon Girls’ Generation (SNSD), Jonghyun Shinee, serta Luna f(x), Luhan, Chen, Baekhyun, dan D.O dari EXO juga ikut serta menyanyikan lagu ini, walaupun EXO gak ikut dalam konser di Madison Square Garden karena mereka memang baru debut Desember 2011. Wah keren banget EXO dapet kesempatan berkolaborasi dengan para sunbae-nya. “Dear My Family” sangat pas dengan film “I AM”, sekaligus menunjukkan bahwa artis-artis SM sangat dekat seperti satu keluarga. Lagu ballad ini liriknya sangat menyentuh dan menggetarkan jiwa, ditunjang dengan kualitas vokal dari vokalis-vokalis andalan SM yang luar biasa..:’)

Senin, Januari 07, 2013

Break Down

Belum genap seminggu SNSD merilis "I Got a Boy", ada comeback dari artis SM Town lainnya, yaitu Super Junior-M ato biasa disingkat Suju M. Suju M adalah sub-unit dari boyband top Korea Super Junior untuk pangsa pasar musik Mandarin dan bahasa yang dipake juga dalam bahasa Mandarin, yang terdiri dari Siwon, Kyuhyun, Eunhyuk, Ryeowook, Sungmin, serta 2 personel khusus Suju M yaitu Zhou Mi dan Henry Lau. Mereka kemballi dengan album kedua yang berjudul "Break Down" setelah merilis "Perfection" pada tahun 2011.

Official Music Video Break Down yang menjadi track utama dalam album ini dirilis di YouTube pada tanggal 7 Januari 2013 pukul 4.00 pm KST atau pukul 14.00 WIB. Berikut ini MV-nya


Comeback Suju M memang gak seheboh SNSD. Pertama kali diumumkan dengan video teaser tanggal 31 Desember 2012, sehari sebelum SNSD merilis "I Got a Boy". Tapi sama kerennya koq..b^^d Daebak!!

Selasa, Januari 01, 2013

I Got a Boy

Selain perayaan tahun baru, tanggal 1 Januari 2013 ini adalah hari istimewa bagi girlband Girls’ Generation (SNSD) dan fansnya SONE. Album Korea keempat SNSD “I Got a Boy” resmi dirilis pada hari ini yang sekaligus menandai comeback mereka di pasar musik Korea setelah tahun lalu lebih berfokus pada sub-unit TaeTiSeo dan merilis album Jepang. Pada tanggal 19-20 Desember 2012, SM Entertainment (SM) memposting gambar misterius di Twitter seperti ini dan menulis tweet bahwa akan ada “sesuatu” pada tanggal 21 Desember 2012 jam 10 am.

Happy New Year 2013

"Life is a book.. Every year has a new page with adventures to tell, things to learn, pain to heal, and tales to remember"


Happy New Year!! Selamat tahun baru 2013, teman-teman..^^ Syukur kepada Tuhan atas segala anugerah yang telah diberikan sehingga bisa melalui hari demi hari yang luar biasa di tahun 2012 kemarin baik dengan segala suka maupun duka yang telah kita alami. Semoga di tahun ini kita selalu diberikan semangat baru untuk menjalani hari demi hari dan bisa menjadi lebih baik lagi daripada tahun-tahun sebelumnya. Aminn..:)

Selamat tahun baru dari Google